Tips Bikin Nama Merek Memikat & Mudah Diingat Pelanggan

01 May 2023

Kamu sedang cari ide membuat atau mengganti nama merek untuk bisnismu? Yuk simak Tips Bikin Nama Merek yang bisa memikat dan mudah diingat pelanggan berikut ini :

1. Singkat & Sederhana

- Cari semua kata kunci yang berhubungan dengan bisnismu. Misalnya : bisnis kamu berjualan handphone, berarti kata kuncinya bisa smartphone, handphone, hp, ponsel pintar, android, iphone, dll.

- Cari kata kunci yang bisa diplesetkan jadi nama merek

- Cari nama yang punya 1-3 suku kata, misalnya : Ca-ra-ra Food

- Usahakan buat nama yang berirama (kalau lebih dari 1 kata), misal : Seven Eleven, Papa Mama Yam, dll

2. Unik & Berbeda

- Pikirkan hal yang kelihatannya tidak berhubungan dengan produk kamu. Misal : kamu ada jualan kopi, hindari buat nama merek kopinya aja, seperti Tuttonero Coffee & Eat

- Pakai nama sendiri

Apalagi kamu sudah terkenal, maka akan membuat produkmu lebih mudah diingat. Misal : Ayam Gepuk Pak Gembus, dll.

3. Otentik dan Original

Jangan sampai mempelesetkan nama brand yang sudah ada apalagi yang terkenal. Misal : Adidas - Adidos, dll

Pakai nama merk yang kalian buat sendiri, cara tau nama merek-nya apakah sudah terpakai yaitu kalian bisa cek di google, media sosial, marketplace atau website HAKI (Hak kekayaan Intelektual)

4. Deskriptif

Orang kalau dengar nama merk kamu, bisa langsung tahu kamu jualan produk/layanan apa. Misal : Martabak Amaw's, Cissipizza, Bolu Medan C&F, dll

5. Mudah Dieja

Kalau tidak mudah dieja, orang akan susah ingat, salah sebut. Sayang lho kamu akan kehilangan calon pembeli potensial.

6. Hindari pakai tanda penghubung.

Semoga bermanfaat tips-nya ya! 

Oya beberapa nama merek yang disebut disini, ada lho di Aplikasi CARInih. So pasti produknya keren2x. Yuk order! :)

#Blog&Artikel