5 Hal Sederhana Untuk Menunjukkan Kepedulian Kamu

10 March 2021

Pandemi Covid-19 yang terjadi sejak awal tahun 2020 banyak mengajari kita untuk peduli terhadap sesama. Di masa sulit ini, kita belajar menurunkan ego kita dan melihat ke orang lain, yang juga berjuang di masa-masa ini. Hal yang menarik, sesungguhnya kita tidak selalu harus melakukan hal yang besar atau rumit untuk berbagi kebaikan. Kita dapat melakukan 5 hal sederhana yang mungkin sering diremehkan karena terlalu dianggap “biasa”.

1. Jaga kesehatan diri dan lingkungan kita

Betul sekali. Hal nomor satu yang kerap diremehkan namun sebenarnya menunjukkan kepedulian adalah menjaga kesehatan tubuh dan pikiran kita. Karena jika tidak sehat, kita tidak bisa melakukan apapun secara efektif, termasuk membantu sesama. Maka penting untuk mengingatkan diri sendiri dan orang-orang tercinta agar tetap fit dengan rutin berolahraga dan mengonsumsi vitamin.

2. Mengucapkan "Terima Kasih"

Kita seringkali mendengar atau mengucapkan dua kata (terima kasih) ini tanpa menyadari betapa besar pengaruhnya terhadap orang lain. Dua kata itu menunjukkan penghargaan atas apa yang orang lain lakukan kepada kita dan juga mengingatkan kita untuk tidak melupakan begitu saja kontribusi orang lain, karena tidak semua orang mau melakukannya untuk kita.

3. Memberikan kritik yang membangun

Tentu tidak ada yang suka menerima respon negatif, apalagi yang membuat kita down. Namun, sebenarnya respon negatif itu bisa memperbaiki/ meningkatkan apa yang masih kurang menjadi lebih baik, asalkan jangan fokus pada kelemahan saja, namun masukan pada apa yang harus mereka gali dari potensi yang ada.

4. Menghargai pendapat lain

Hal ini tidak mudah dilakukan, terutama ketika kita sangat yakin dengan pendapat kita dan juga ingin meyakinkan orang lain. Namun, mempertahankan ego kita dan menganggap pendapat orang lain salah tidaklah tepat. Walaupun kita tidak ingin merubah pikiran kita, kita harus tetap menghargai pendapat orang lain.

5. Menjaga kontak dengan keluarga dan kerabat

Pandemi mengharuskan kita untuk menahan diri bertemu dengan keluarga, misalkan pada saat perayaan Tahun Baru. Hubungan dengan keluarga bisa semakin renggang bila kita terus sibuk dengan rutinitas kita lho!.Penting untuk menghabiskan waktu berkualitas dengan orang-orang yang kita sayangi walau hanya melalui online meetings.

Jadi, untuk menunjukkan kepedulian kepada orang lain, tidak perlu dengan melakukan hal yang besar atau rumit. Karena kebahagiaan sesungguhnya dalam hidup ternyata bisa didapatkan dari hal-hal sederhana yang seringkali kita lewatkan.

“Bagi dunia, kamu mungkin satu orang, tetapi bagi satu orang, kamu mungkin berarti dunia.” -Anonim-

#Blog&Artikel